kasus 1 mari kita bahas penghitungan berapa jumlah murid yang berada dalam kategori "nilai di atas 70","nilai 70" dan "nilai di bawah 70" gambar tampak seperti ini
kemudian untuk menghitung banyaknya siswa yang terdapat dalam kategori di atas maka akan kita masukkan ke kolom "Jumlah" berikut formulanya untuk yang di atas nilai 70 (formula 3)
=COUNTIF(F3:F13;">70")kemudian untuk yang nilainya sama dengan 70 (formula 4)
=COUNTIF(F3:F13;"=70")selanjutnya untuk yang nilainya di bawah 70 (formula 5)
=COUNTIF(F3:F13;"<70")Penjelasan dari formula di atas adalah formula countif membutuhkan dua kelompok syarat yang pertama adalah range data yaitu F3:F13 dan syarat yang kedua adalah kriteria di sini saya buat tiga bentuk kriteria yaitu yang lebih besar, sama dengan, dan lebih kecil. kemudian bagaimana kalau saya ingin lebih besar dan sama dengan? tinggal mengganti yang ada di syarat kedua dengan ">=" atau "<=". note: jika terdapat angka 70,3 ini termasuk di atas 70 bukan 70 (jadi tidak berlaku hukum pembulatan).
hasilnya tampak seperti di bawah ini
Kasus 2 Selanjutnya kita bahas penghitungan berapa jumlah murid/siswa yang berada dalam kategori "nilai di 61-70","nilai 71-80" dan seterusnya gambar tampak seperti ini
sama seperti kasus 1 langsung saja ke formula nilai antara 91-100 (formula 6)
=COUNTIFS(F3:F13;">=90,5";F3:F13;"<=100")formula nilai antara 81-90 (formula 7)
=COUNTIFS(F3:F13;">=81,5";F3:F13;"<=90,49")formula nilai antara 71-80 (formula 8)
=COUNTIFS(F3:F13;">=70,5";F3:F13;"<=80,49")formula nilai antara 61-70 (formula 9)
=COUNTIFS(F3:F13;">=60,5";F3:F13;"<=70,49")Penjelasan dalam formula yang memiliki range yang digunakan adalah COUNTIFS syarat yang dibutuhkan ada 4 di dalam formula di pisahkan dengan tanda ";" dimana syarat pertama adalah range dari kriteria pertama (dalam hal ini adalah kriteria batas bawah) kemudian range kriteria kedua dan dilanjutkan kriteria kedua (kriteria kedua dalam hal ini adalah batas atas) contoh 91-100 berarti batas bawah adalah 91 dan batas atas adalah 100.
setelah formula diterapkan akan tampak seperti di bawah ini
semoga bermanfaat :) mari terus belajar :otsukare sama: Read more!